Lampung77.ID – Imbas pandemi Covid-19, sejumlah mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung memutuskan tidak melanjutkan kuliah.
Hal itu terungkap saat silaturahmi Anggota DPD RI, Abdul Hakim, dengan Rektor UIN Raden Intan Lampung, Wan Jamaludin.
Saat dilaturahmi di rumah dinas Rektor UIN Lampung, Abdul Hakim awalnya menanyakan terkait kegiatan mahasiswa UIN selama masa pandemi Covid-19.
Rektor UIN Raden Intan Lampung, Wan Jamaludin kemudian mengungkapkan bahwa adanya penurunan mahasiswa di saat pandemi, baik mahasiswa baru atau mahasiswa lama, yang mengambil keputusan untuk tidak melanjutkan kuliah.
Rektor mengaku belum mengetahui secara pasti penyebabnya, namun kemungkinan menurutnya karena pandemi bisa jadi dipicu faktor ekonomi.
Menurut Wan Jamaludin, pihaknya telah melakukan pendekatan dan pelayanan kepada mahasiswa yang memutuskan mundur. Pihaknya pun sudah mencoba berkomunikasi dan memberi keringanan.
Sementara itu, Abdul Hakim mencoba memberikan alternatif pendidikan berbasis digital. Hakim mengatakan, ada kampus yang bernama UICI yang siap memberikan pelajaran terkait digitalisasi dan akses-akses beasiswa.
“Saya berharap UICI ini bisa disinergikan dengan UIN Raden Intan Lampung,” kata Abdul Hakim, dalam keterangan tertulisnya, Senin (21/3/2022).
Baca Juga: Terima 2.500 Mahasiswa, Itera Buka Pendaftaran SNMPTN 36 Program Studi
(Rls/Yar/P1)