Lampung77.ID – Real Madrid akan menghadapi Liverpool pada Final Liga Champions 2021/2022. Catat ini jadwal siarang langsungnya.
Laga Final Liga Champions 2021/2022 ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Stade de France, Paris, pada Minggu (29/5/2022) dini hari.
Dikutip dari Lampung77.com –jaringan Lampung77.id, Liverpool sebelumnya terlebih dahulu memastikan tiket final setelah menyingkirkan Villarreal lewat kemenangan agregat 5-2.
Sedangkan Real Madrid melangkah ke laga puncak usai di semifinal menang dramatis atas wakil Inggris, Manchester City, dengan agregat 6-5.
Laga Real Madrid kontra Liverpool ini diprediksi bakal berjalan panas. Bagi Madrid, kemenangan akan membuat koleksi trofi Liga Champions mereka bertambah menjadi 14 gelar. Sedangkan Liverpool akan mengincar trofi ketujuh.
Melihat rekor pertemuan kedua tim dalam lima pertemuan terakhir, Real Madrid unggul telak atas The Reds. Dari lima laga tersebut, Madrid meraih empat kali kemenangan dan hanya satu kali imbang.
Sebelumnya, Real Madrid dan Liverpool juga pernah bentrok di laga Final pada musim 2017/2018. Kala itu, Madrid menjadi juara usai menang dengan skor 3-1.
Baca ke halaman selanjutnya >>> Jadwal siaran langsung dan rekor pertemuan…