Lampung77.ID – Ketua DPW Partai Gelora Provinsi Lampung, Samsani Sudrajat, mengatakan pihaknya siap menjaga situasi kondusif menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Menurut Samsani Sudrajat, pihaknya mendukung kerja pihak kepolisian dalam rangka menjaga ketertiban serta kondusivitas masyarakat menjelang Pemilu 2024.
“Saya juga menginstruksikan kepada seluruh kader Partai Gelora se-Provinsi Lampung serta mengajak seluruh masyarakat provinsi Lampung pada umumnya untuk mendukung pihak kepolisian dalam menjaga kondusivitas jelang Pemilu 2024,” kata Samsani, dalam keterangannya, Minggu (10/4/2022).
Ia mengatakan siap berkolaborasi serta menjalin sinergitas yang baik dengan pihak kepolisian.
Samsani juga mengapresiasi pihak kepolisian yang dinilainya sangat serius dalam berupaya menjaga Kamtibmas menjelang Pemilu 2024.
“Tentu Partai Gelora Lampung siap bersinergi dengan Polda Lampung untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif dengan cara selalu bertukar informasi tentang perkembangan politik menjelang Pemilu 2024,” kata dia.
Selain itu, lanjut Samsani, pihaknya juga mengajak rekan-rekan Partai Gelora dan masyarakat Lampung untuk menghindari berita hoaks jelang Pemilu 2024.
“Serta tetap menjaga protokol kesehatan demi menjaga kesehatan dan terhindar dari pandemi Covid-19,” pungkasnya.
(Rls/AD/P1)