LAMPUNG77.com – Tak hanya memiliki paras yang cantik, Fellie Wijaya ternyata juga mempunyai segudang prestasi membanggakan.
Gadis berusia 23 tahun yang kerap disapa Lili ini merupakan Muli Tanggamus 2021. Ia juga menyandang Putri Citra Lampung 2020, Duta Museum Lampung 2019, dan Top Model Indonesia Lampung 2018.
Tak cuma itu, prestasi teranyarnya, Fellie Wijaya dinobatkan sebagai Runner-Up 2 Muli Lampung 2021.
Soal prestasinya di ajang Muli Lampung 2021, Lili mengaku sangat senang bisa dinobatkan sebagai Runner-Up 2.
Ia bahkan menyebut prestasi yang diraihnya itu diluar ekspektasi. “Tentu saja senang, ini di luar ekspektasi aku bisa menang Runner-Up 2,” kata Lili, seperti dilansir Lampung77.com –jaringan Lampung77.id— baru-baru ini.
Lili pun mengungkapkan sejumlah rencana yang akan dilakukannya ke depan. Salah satunya bertekad ingin memajukan destinasi pariwisata Lampung.
“Rencana ke depannya yang pasti selalu berkontribusi untuk memajukan destinasi pariwisata serta UMKM yang ada di Lampung. Apalagi, di masa pandemi saat ini ya, aku sebagai salah satu satu mikro influencer siap membantu dinas pariwisata,” ungkap Lili.
Klik ke halaman selanjutnya >>> Hobi Fellie Wijaya