LAMPUNG77.ID – Satu orang warga tewas dimangsa buaya saat mencari ikan di sungai kawasan hutan Taman Nasional Way Kambas (TNWK) Kabupaten Lampung Timur.
Dari informasi yang didapat, korban adalah SI warga Kecamatan Labuhan Ratu, Lampung Timur. Korban sempat beberapa hari dirawat di rumah sakit. Namun, nyawa korban tak tertolong karena mengalami luka parah pada bagian tubuhnya.
Oleh pihak keluarga, jenazah korban dimakamkan pada hari ini di Tempat Pemakaman Umum (TPU) setempat, Rabu (12/10/2022).
Informasi yang dihimpun, saat kejadian tersebut korban bersama kedua rekannya yakni US dan SK masuk hutan kawasan untuk mencari ikan dengan cara memancing dan najur di sungai Rawa Mentok areal seksi 1 Way Kanan TNWK.
Saat mencari ikan, korban lalu diterkam buaya yang menghuni habitat sungai di hutan kawasan TNWK itu pada Senin (10/10/2022) dini hari. Korban sempat ditolong oleh kedua rekannya dan dibawa keluar areal hutan untuk mendapatkan bantuan.
Kepala Seksi 1 TNWK, Bayu Aji, saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa itu. Namun, ia mengaku belum mengetahui secara detail kronologi kejadian tersebut.
Bayu Aji mengatakan bahwa ketiga warga tersebut telah memasuki kawasan hutan TNWK secara ilegal. Bahkan, salah satu dari ketiga orang tersebut adalah petugas seksi 1 TNWK.
“Ketiganya secara ilegal masuk dalam kawasan dan melakukan ilegal fishing,” kata Bayu Aji ditemui di Kantor Balai TNWK, Rabu (12/10/2022)..
Bayu Aji menyayangkan kejadian tersebut hingga mengakibatkan adanya korban meninggal dunia. Dia menghimbau kepada warga agar kejadian tersebut tak terulang kembali.
“Oknum petugas tersebut sudah kita panggil. Mengenai sanksi kita serahkan kepada Balai TNWK seperti apa,” pungkas Bayu Aji.
Baca: Cerita Warga Lampung Timur Susun Rencana hingga Tangkap Buaya 4 Meter
(And/P1)