LAMPUNG77.ID — Sebuah rumah hangus terbakar di Rt 10 Kelurahan Metro, Kecamatan Metro, Kota Metro, Lampung. Usai peristiwa, 1 orang penghuni rumah ditemukan tewas terpanggang di dalam rumah tersebut.
Korban tewas diketahui bernama Roby Meysah (33). Pemuda lajang tersebut tewas terbakar diduga lantaran masih tertidur saat peristiwa kebakaran.
Jainudin, salah satu warga mengatakan bahwa peristiwa kebakaran diketahui warga sekitar pukul 05.00 WIB, Sabtu (11/10/22025).
“Saat tau ada kebakaran, api sudah membesar dan kami tak mengira jika korban masih ada di dalam. Kemungkinan korban tertidur pulas dan tak sempat menyelamatkan diri” kata Jainudin.
Baca: Pemancing Asal Metro Tenggelam di Sungai Way Bungur Lampung Timur
Menurut warga, kebakaran itu begitu cepat berlangsung dan menghabiskan semua isi rumah tersebut. 2 unit Damkar setempat dikerahkan untuk mengantisipasi agar api tak merembet ke rumah warga lainnya.
Sementara pihak Kepolisian Kota Metro melakukan evakuasi jenazah korban, lantas di bawa ke Rumah Sakit setempat untuk dilakukan visum. Dugaan sementara kebakaran tersebut terjadi karena adanya korsleting listrik.
(And/P1)